Selasa, 05 September 2017

Cara menghitung IPK (Gunadarma)



Bagi mahasiswa dengan IPK seadanya akan sering membuka update IPKnya, untuk memprediksikan perubahan kedepannya. Agar bisa benar memprediksikannya harus tau betul sistem penilaian IPK.
IPK merupakan indek prestasi komulatif, dan Indek prestasi komulatif adalah IPK. Sedangkan IP adalah indek prestasi yang tidak ada K (Komulatif). Ga ngerti? Jangan manja untuk berpikir!
I : Indek
P : Prestasi
K : Komulatif

Rumus dasarnya adalah :             Total Mutu / Total SKS

...................................................................................................................................................................

Mutu     : Poin setiap nilai matkul.
Cara mencari mutu:       

Nilai D (SKS 1 )  ────>  1
Nilai C (SKS 1 )  ────>  2
Nilai B (SKS 1 )  ────>  3
Nilai A (SKS 1 )  ────>  4
 
Nilai D (SKS 2 )  ────>  2
Nilai C (SKS 2 )  ────>  4
Nilai B (SKS 2 )  ────>  6
Nilai A (SKS 2 )  ────>  8

Nilai D (SKS 3 )  ────>  3
Nilai C (SKS 3 )  ────>  6
Nilai B (SKS 3 )  ────>  9
Nilai A (SKS 3 )  ────> 12

Nilai D (SKS 6 )  ────>  6
Nilai C (SKS 6 )  ────>  12
Nilai B (SKS 6 )  ────>  18
Nilai A (SKS 6 )  ────>  24

Jika ingin melihat IPK untuk semester depan.
 (TOTAL MUTU SEKARANG + PREDIKSI MUTU SEMESTER DEPAN)  /  (TOTAL SKS SEKARANG + BERAPA SKS UNTUK SEMESTER DEPAN)

Jika ingin mengulang atau UM, dan melihat prediksi perubahannya.
(TOTAL MUTU + (( MUTU PERUBAHAN per MATKUL  -  MUTU PER MATKUL )) )  /  (TOTAL SKS)


Contoh kasus:

Matkul
SKS
NILAI
MUTU
Filsafat Umum
2
B
6
Statistika
3
D
3
Total
5

9

Rumus :        Total mutu / Total SKS →    9/5 = 1,8  (IPKnya 1,8)


Jika Statistika berubah nilai menjadi B , maka ( Nilai B (SKS 3 )  ────>  9 )
(TOTAL MUTU + (( MUTU PERUBAHAN per MATKUL  -  MUTU PER MATKUL )) )  /  (TOTAL SKS)
= (9 + ((9 – 3))  /  (5)
= (9 + 6)  /  (5)
=  15  /  5
= 3 (IPKnya jadi 3)


0 komentar:

Posting Komentar

Blogger templates